Pengalaman Internship Di Idear Preschool Daan Mogot Jakarta
Idear Preschool Daan mogot Jakarta, Merupakan sekolah national plus yang sistem pendidikan dan pengajarannya diambil dari PIERIA Eropa (Patience, Intelligence, Encouragement, Resource, Idea, Activity) kemudian diterapkan di Taiwan dan akhirnya masuk ke Indonesia. Untuk sistem pengajaran dan pengantar bahasapun, Idear preschool menggunakan Bahasa Inggris (50%) dan Bahasa Mandarin (50%). Selain penggunaan Bahasa Mandarin dan Bahasa Inggris, Idear Preschool mengajarkan Human ecology, matematika, language art, music, movement, EQ, dan potential development subject.
Selama 5 bulan (Juli-Desember 2016) ini, banyak sekali pengalaman yang saya dapatkan selama berada di Idear preschool Daan Mogot, saya mendapat teman baru (guru-guru) dan berkenalan dengan siswa-siswi disana yang usianya tergolong masih sangat kecil (2-4Tahun). Selama berada disana, saya belajar disiplin waktu (berangkat sesuai dengan jadwal yang ditentukan), melatih bahasa Mandarin dan bahasa Inggris sedikit demi sedikit karena di sekolah ini tidak diperbolehkan menggunakan bahasa Indonesia selama berada di sekolah. Disana saya belajar memahami karakter anak-anak, belajar mendekatkan diri kepada anak-anak. Dan yang paling penting adalah belajar untuk sabar terhadap anak-anak. Dan selama bekerja disana, saya sebagai asisten guru memiliki tanggung-jawab terhadap anak-anak saat di kelas maupun saat di luar kelas. Dan yang terpenting sebagai asisten guru, saya harus berperilaku baik dan berkata sopan kepada siapapun, karena anak-anak belajar dari saya juga. Selama disana, saya masih banyak membantu guru-guru, misalnya : menyiapkan bahan art and craft, membantu membuat lessonplan setiap minggunya, membantu membuat tugas anak-anak dan sebagainya.
Bukan hanya belajar di kelas, sekolah Idear Daan Mogot ini juga memiliki kegiatan outing untuk belajar di luar bersama dengan guru-guru. Contohnya seperti: mengadakan acara berenang di perumahan Casa Jardin, Mengunjungi BurgerKing di Mall Citraland (kitchen tour), menagadakan kegiatan Field trip (Eco Park Ancol) dan sebagainya. Disini saya belajar bertanggung-jawab untuk mengajar dan menjaga siswa-siswi di luar sekolah.
Selain kegiatan outing, siswa-siswi Idear Daan Mogot juga diajarkan untuk mengenal hari-hari perayaan besar seperti : Perayaan Natal, Perayaan kue Bulan, Hari Internasional dan sebagainya. Ketika akan mengadakan suatu acara, tentunya siswa-siswi akan dilatih untuk bernyanyi dan bernari. Tidak hanya siswa-siswinya saja, para guru-guru pun ikut berlatih bersama untuk menampilkan aksinya. Pada tanggal 9 Desember, sekolah Idear Daan Mogot mendapatkan kesempatan untuk mengisi acara di Mall Taman Anggrek dalam rangka perayaan Natal. Disana saya ditugaskan sebagai MC acara. Menjadi MC merupakan pengalaman pertama saya untuk berbicara di depan umum. Saya sangat takut dan bingung. Berkali-kali saya berlatih dan mengumpulkan rasa kepercayaan diri dan ternyata saya bisa. Dari kejadian ini, saya menapatkan banyak pengalaman yang sangat berharga dan tidak mungkin terlupakan.
Ditulis Oleh Novita Adelina (1701310162)