Pembukaan Pendaftaran Ujian HSK Berbasis Internet (Internet-based Test) 16 April 2016 Bina Nusantara University

Pembukaan Pendaftaran Ujian HSK Berbasis Internet (Internet-based Test) 16 April 2016 Bina Nusantara University

印尼建国大学新汉语水平考试(HSK)网考2016年04月16日

read more

Bagi Mahasiswa Sastra China Bina Nusantara University yang ingin mengikuti ujian Internet-based HSK 16 April 2016, dipersilahkan mendaftar ke jurusan Sastra China Bina Nusantara University. Batas pendaftaran 10 Maret 2016 Pukul 15.00 setelah melakukan transfer ke rekening Universitas Bina Nusantara,

Nama Acc:   Bina Nusantara

No Acc    :    5270296698. (BCA Cabang BINUS Kampus Anggrek)

*Karena jumlah peserta terbatas maka siapa yang mendaftar lebih dulu akan didahulukan.

Prosedurnya:

1. 1 lembar foto 3X4 (jenis foto passport) scan-an 200 dpi dan dicrop setelah discan sehingga ukurannya ukuran foto langsung( Jika sudah ada file fotonya langsung diedit dan tidak perlu discan),  berjenis jpg, ukuran file tidak lebih dari 100 kb. 

Syarat foto: Tampak depan, baju berkerah, rapi dan warnanya tidak boleh sama dengan latar belakang, bukan foto masa SMP/SMA, bukan foto kertas hasil printer, bukan  foto miring kedepan, bukan foto buatan sendiri dengan handphone dan bukan foto binusmaya.

Foto yang tidak sesuai akan ditolak dan konsekuensi akibat keterlambatan penyerahan foto ditanggung sendiri

2. Formulir yang sudah diisi lengkap (dapat di download di Form Daftar HSK 2016  ), dikirim dalam bentuk file microsoft words, bukan pdf atau hasil scan.

3. Fotokopi ktp yg discan

4. Untuk proses transfer di sertai dengan berita acara seperti berikut:

Contoh: A mengambil ujian level 4

Berita Acara:Pendaftaran HSK-H4 a/n (Nama Mahasiswa)

Total jumlah yang ditransfer: Rp 390,000.-

Semua dokumen diatas beserta bukti transfer silahkan email ke: agustlay@gmail.com, cc ke: langgreani@binus.edu. Subject email: Nama Mahasiswa-NIM-HSK Level (HSK level berapa yang dipilih).

Segala keterlambatan yang berhubungan dengan pengisian formulir, ketidaklengkapan data dan ketidaklayakan foto ditanggung sendiri oleh pendaftar.

 

Biaya pendaftaran:

HSK 一级   Level 1 (Kode: H1)        考试费      Rp 170.000,-

HSK 二级   Level 2 (Kode: H2)        考试费      Rp 230.000,-

HSK 三级   Level 3 (Kode: H3)        考试费      Rp 290.000,-

HSK 四级   Level 4 (Kode: H4)        考试费      Rp 390.000,-

HSK 五级   Level 5 (Kode: H5)         考试费      Rp 460.000,-

HSK 六级    Level 6 (Kode: H6)        考试费      Rp 530.000,-

 
29 Februari 2016,
Sastra China BINUS University
 

*Tempat Ujian HSK Internet Based di Kampus Anggrek Universitas BINA NUSANTARA. (Segera daftar tempat terbatas). Xiexie!

  1. admin, saya mau tanya kalo yang tertulis buat april batas pendaftaraanya udh tutup ya ? kalo saya mau ikut ujian hsk ditahun ini, bisanya bulan berapa ya ? thanks ^^

    • Elva, Nihao! Betul untuk pendaftaran ujian bulan April sudah di tutup. Untuk jadwal ujian HSK selanjutnya bisa langsung menghubungi BKPBM Jakarta (Badan Koordinasi Pendidikan Bahasa Mandarin Jakarta) di (021) 64717788. Xie2!

  2. untuk ujian hsk apakah harus dr level 1 baru bisa ambil level selanjutnya?lokasi ujian hsk dimana? Apakah ada perbedaan penggunaan sertifikat utk hsk ujian internet dan paper?thanks

    • Nihao Yenni! Untuk ujian HSK tidak harus ambil level 1, bisa disesuaikan dengan kemampuan dan keinginan. Tidak terdapat perbedaan sertifikat untuk internet based test dan paper. Untuk detail lokasi ujian bisa langsung ditanyakan ke BKPBM Jakarta (Badan Koordinasi Pendidikan Bahasa Mandarin Jakarta) di (021) 64717788. Xiexie!

      • Hai,untuk mengikuti hsk 4 tertulis bulan mei 2016 di binus apakah masih bisa??l

        • Nihao Laura! BINUS tidak mengadakan ujian HSK bulan Mei 2016 ya. Xiexie!

  3. Hai,kalau mau test hsk 4 tertulis untuk mei 2016 di binus apakah bisa??

    • Nihao Laurenthia! BINUS tidak mengadakan ujian HSK bulan Mei 2016 ya. Xiexie!

  4. Laoshi, dibinus ujian hsk adanya kpn lagi?

    • Nihao Herlena! BINUS biasanya setahun mengadakan 2 kali ujian HSK, bulan April dan November. Namun untuk bulan November kami masih belum mendapat informasinya sampai saat ini. Xiexie!

  5. Kalau mau ikut hsk 4 kapan baru bisa ? Dan dimana lokasi nya ?

    • Nihao Yongki! Untuk jadwal ujian HSK dan detail lokasi ujian bisa langsung ditanyakan ke BKPBM Jakarta (Badan Koordinasi Pendidikan Bahasa Mandarin Jakarta) di (021) 64717788. Xiexie!

  6. bisa diinformasikan ke email pribadi saya jika ada ujian hsk 2016 ini

    • Hi, Noor Djaya Bisa langsung cek di websitenya http://www.chinesetest.cn/index.do

  7. Kalau saya tgl 16 october itu kpn ttp ujianya .dan kalau sptmbr kpn berkas pendftarnya dittp.

  8. Ni hao Untuk ujian hsk, apakah ada pendafataran bulan october, ujian hsk dibulan november ?

    • Ni hao Wiji, pendaftaran untuk Ujian HSK kami acukan mendaftar ke AL-Azhar Universitas dan ujian akan dilaksanakan di Univ tersebut. terima kasih

  9. Nihao.. Untuk Ujian Hsk, untuk umum kn? Misal untuk Mahasiswa Univ lain, bkn harus jurusan Sastra China?. Xie xie..

    • Dear Agus, Untuk mengikuti hsk, silahkan melihat sendiri di chinesetest.cn Terima kasih

  10. ni hao admin, ini pendaftaran untuk ujian hsk 5 bulan desember masih ada?

    • Dear Wian, Untuk mengikuti hsk, silahkan melihat sendiri di chinesetest.cn Terima kasih