熟能生巧的故事 Cerita “Shu Neng Sheng Qiao”

熟能生巧

Shúnéngshēngqiǎo

Practice Makes Perfect (idiom)

Menjadi ahli / mahir karena terbiasa

熟能生巧

*http://g.hiphotos.baidu.com/baike/w%3D268/sign=5b06a568b6fb43161a1f7d7c18a54642/c8ea15ce36d3d539d06bca603e87e950352ab03b.jpg

Apakah kalian tahu asal usul peribahasa ini?

read more

Pada masa Dinasti Song Utara berkuasa di daratan Tiongkok (960 – 1127 SM), ada seorang ahli pemanah yang bernama Chen Yaozi. Rakyat pada masa itu tahu Chen Yaozi tidak pernah meleset dalam memanah, sehingga mereka sangat kagum kepada Chen Yaozi. Mendapat pujian dari banyak orang membuat Chen Yaozi merasa kemampuan yang dia miliki tidak ada yang bisa menandingin. Chen Yaozi menjadi sangat sombong.

Suatu hari, Chen Yaozi sedang mempertunjukkan kemampuan dia di lapangan panahan. Dalam sekali panah, memutuskan ranting pohon Willow yang tipis dan lunak. Para penontok bersorak dan meminta dia untuk memanah sekali lagi. Pada saat yang bersamaan muncul seorang kakek tua penjual minyak. Setelah melihat latihan Chen Yaozi sambil tertawa berkata: “Ini bukan hal yang istimewa, hanya karena sudah terlatih saja”.  Chen Yaozi mendengar hal itu sangat marah berkata: Kakek tua kamu punya kemampuan apa sampai menentang kemampuan saya”.

Kakek tua menjawab: “Saya mana berani menantang kamu, saya cuma punya pengalaman memasak minyak selama puluhan tahun, dari hal ini saya tahu asalkan kamu terbiasa maka akan menemukan jalan menjadi mahir”. Setelah berkata dia mengeluarkan botol. Menaruh koin tembaga di atas botol tersebut, kemudian dia mengambil satu sendok kayu minyak dan menuangkan minyak itu ke dalam botol tersebut. Minyak itu seperti seutas tali masuk ke dalam botol melewati lubang yang ada di tengah koin. Setelah selesai tuang, dia mengambil koin tersebut untuk diperlihatkan dan ternyata lubang koin itu tidak terkena setetes minyak pun. Semua orang sangat terkejut melihat kejadian itu. Kakek tua berkata kepada Chen Yaozi: “Ini juga bukan hal yang istimewa karena cuma terbiasa saja” . Chen Yaozi setelah mendengar hal tersebut pergi tanpa sepatah kata pun.

Setelah itu orang-orang menggunakan peribahasa ini untuk menjelaskan melakukan segala sesuatu asalkan rajin berlatih pasti akan mahir. (Tian)

Untuk yang ingin melihat videonya bisa langsung klik link dibawah ini:

熟能生巧