Hainan International Tourism Island Carnival, China-Asean University Students Culture Week

Pada tanggal 23 November 2018, Mahasiswi Jurusan Sastra China Bina Nusantara memiliki kesempatan untuk mewakili Indonesia untuk menampilkan atau memperkenalkan budaya Indonesia di 2018 Hainan International Tourism Island Carnival, China-Asean University Students Culture Week Hainan, China. Tidak hanya Indonesia saja yang diundang ke acara tersebut, namun acara tersebut mengundang negara-negara Asia, seperti Singapore, Malaysia, Vietnam dan yang lainnya. Pada Acara tersebut Bina Nusantara mengirimkan 6 mahasiswi sastra china untuk menampilkan sebuah tarian tradisional Indonesia yang berjudul Lenggang Nyai dan Punjari, Tarian ini berasal dari Betawi dan Banyuwangi.

 

Acara ini berlangsung dari tanggal 23 November-29 November 2018. Event ini tidak hanya berada di wilayah Hainan saja,  kami pun juga berkesempatan tampil di daerah dongfang. Kami merasa sangat bersyukur mendapat kesempatan ini, karena kami dapat memperkenalkan tarian kebudayaan yang berasal dari indonesia di tingkat international seperti ini. Kami juga mendapatkan kesempatan menampilkan tarian kami di depan 9 wali kota Tiongkok dan saat itu juga ada Konsol Jenderal RI, Bapak Gustanto. Tentunya kami juga belajar kebudayaan dari negara lain yang belum ketahui sebelumnya. Pada hari terakhir sebelum kami kembali ke Indonesia kami di undang makan oleh ketua Haikou University Of Economy. Ini merupakan pengalaman yang tak terlupakan bagi kami semua para peserta dan terima kasih juga untuk Sastra China Bina Nusantara karena memberikan kepercayaan kepada kami semua.