Pengalaman Magang Aron Arnaldo di PT. Pival Pro Persada

Seluruh mahasiswa Bina Nusantara University yang telah memasuki semester 6, wajib memilih track enrichment program, dan saya memilih track internship. Pada semester 6 ini, saya melakukan kegiatan magang  sebagai admin di PT. Pival Pro Persada.

Pival Pro Persada merupakan salah satu perusahaan industri dibidang kerajinan, yaitu papan nama dan guci, serta tong lilin yang memiliki tulisan Mandarin dalam desainnya. Perusahan tersebut berlokasi di Daan Mogot. Selain berperan sebagai admin dalam perusahaan tersebut, terkadang saya juga ikut membantu dalam mendesain nama mandarin pada setiap produk yang diproduksi.

Berikut adalah contoh salah satu produk kerajinan tangan yang diproduksi oleh PT. Pival Pro Persada. Saya ikut andil dalam proses desain dan pembuatan nama Mandarin yang digunakan di tong lilin tersebut.

Foto yang sebelah kiri merupakan proses awal pembuatan tong lilin, dan sebelah kanan adalah hasil akhir produk.

Di bawah ini saya lampirkan beberapa foto model guci yang dijual oleh PT. Pival Pro Persada. Bahan yang digunakan untuk membuat guci-guci tersebut adalah batu marmer. Biasanya, batu tersebut akan ditempelkan nama Mandarin sesuai dengan permintaan konsumen.

Gambar di bawah berikut ini merupakan cara mendesain nama Mandarin yang akan digunakan dalam produk-produk PT. Pival Pro Persada. Aplikasi yang digunakan untuk mendesain nama Mandarin pada produk adalah Corel Draw dan kemudian akan dicetak menggunakan mesin cetak khusus.